Bacaleg Partai Perindo Nilai Sektor Maritim Harus Jadi Perhatian Pemimpin Indonesia ke Depan

Dimas Choirul
Laksamana Madya TNI (Purn) Dr. Desi Albert Mamahit (foto: MPI)

JAKARTA, iNews.id - Bacaleg DPR Dapil DKI Jakarta III Partai Perindo, Laksamana Madya TNI (Purn) Dr. Desi Albert Mamahit menyatakan sektor maritim harus menjadi perhatian calon pemimpin Indonesia ke depan. Hal tersebut demi mewujudkan visi Indonesia menjadi poros maritim dunia sesuai amanat Peraturan Presiden (Perpres) No 16 tahun 2017 tentang kebijakan kelautan Indonesia.

"Di situ secara tegas menyatakan Indonesia harus menjadi poros maritim dunia, ini visi indo untuk menjadi negara maritim yang berdaulat, kuat, maju, dan mandiri dan berkontrubusi positif kepada pertahanan dan keamanan dan perdamaian dunia dan kawasan sesuai kepentingan Indonesia," kata Desi Albert dalam Podcast Aksi Nyata #DariKamuUntukIndonesia, Rabu (1/11/2023).

Desi Albert mengatakan, 2/3 wilayah Indonesia merupakan perairan. Ini menjadi peluang bagi Indonesia untuk memanfaatkan potensi kelautan.

"Banyak perhitungan dari peneliti dari LIPI, Kementerian Kemaritiman, juga dikatakan kurang lebih per tahunnya potensi kelautan Indonesia Rp2.000 triliun," ucap dia.

Menurut Desi Albert, hal ini bisa menjadi peluang bagi para generasi milenial dan generasi Z untuk ikut berkontribusi mengembangkan sektor maritim di Indonesia.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
7 jam lalu

Rakernas Partai Perindo Tegaskan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo Subianto Lewat Eka Dasa Asasta untuk Asta Cita

Nasional
21 jam lalu

Sekjen Partai Perindo Ferry Kurnia Tegaskan Semangat Energi Baru Indonesia di Rakernas

Nasional
22 jam lalu

Partai Perindo Deklarasikan Energi Baru Indonesia, Cara Berpolitik yang Baru

Nasional
22 jam lalu

Angela Tanoesoedibjo Ungkap 11 Langkah Strategis Partai Perindo untuk Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
23 jam lalu

Angela Tanoesoedibjo Bangkitkan Semangat Kader Partai Perindo lewat Pesan Inspiratif Presiden Prabowo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal