Bahagianya Susilo, Ganjar Menginap di Rumah Hasil Kerja Anaknya Alumni SMKN Jateng

Felldy Aslya Utama
Ganjar Pranowo mendatangi rumah warga di Kadipuro (Foto: Ist)

SMKN Jateng lanjut Susilo benar-benar mengubah hidup keluarganya. Ia menceritakan, sebelum lulus SMKN Jateng, Bagus sudah diterima kerja di sebuah perusahaan batu bara besar di Kalimantan. Setiap bulan, Bagus mengirimi uang pada keluarga dan membantu merenovasi rumahnya.

"Tiap bulan dulu dikasih Rp500.000. Sekarang tiap bulan Rp2 juta dan dibantu renovasi rumah. Rumah kami sekarang sudah lebih bagus, tidak seperti dulu yang reyot dan bocor," ucap pria yang sehari-hari berjualan bubur sum-sum itu.

Susilo beruntung karena Ganjar tak hanya membantu pendidikan anaknya dan ekonomi keluarganya, ia bahkan mau datang ke rumahnya untuk menginap. Sungguh menurut Susilo, hal itu tak pernah dibayangkan dan menjadi momentum yang sangat mengharukan.

"Senang sekali. Apalagi tadi pak Ganjar bilang program sekolah boarding school ini akan dilanjutkan di tingkat nasional kalau jadi presiden. Tentu saya mendukung sekali, karena ini sudah terbukti membantu masyarakat miskin seperti kami," katanya.

SMKN Jateng memang menjadi salah satu program andalan Ganjar Pranowo saat memimpin Jawa Tengah. Semua anak miskin yang sekolah digratiskan, mulai SPP, seragam sekolah, makan, tempat tinggal dan lulusannya 100 persen diterima bekerja di perusahaan besar baik dalam maupun luar negeri.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

Potensi Cuaca Ekstrem, BMKG Gelar Operasi Modifikasi Cuaca di Jateng dan Jatim

Nasional
3 bulan lalu

Ganjar soal Megawati Merangkap Sekjen PDIP: Tidak Mungkin Permanen

Nasional
3 bulan lalu

Hasto Dapat Amnesti dari Prabowo, Ganjar: Terima Kasih

Nasional
4 bulan lalu

Ganjar hingga Adian Napitupulu Hadiri Sidang Vonis Hasto, Kompak Berpakaian Hitam

Nasional
4 bulan lalu

Kejari Ciamis Usut Dugaan Korupsi Proyek Pembangunan Sekolah Mangkrak Rp2,6 Miliar

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal