Bahlil Ungkap Jasa Soeharto: Inflasi Terjaga hingga RI Jadi Macan Asia

Riyan Rizki Roshali
Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia mengungkapkan jasa Soeharto selama memimpin RI 32 tahun, mulai dari menjaga inflasi hingga menjadikan RI Macan Asia. (foto: Riyan Rizki)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia mengungkap jasa Presiden ke-2 RI, Soeharto yang diusulkan diberi gelar pahlawan nasional. Menurutnya, Soeharto mampu menjaga inflasi hingga membuat Indonesia jadi Macan Asia.

Bahlil mengungkapkan bahwa Soeharto memimpin Tanah Air selama 32 tahun. Dalam masa itu, Soeharto mampu menorehkan berbagai prestasi untuk Indonesia.

"Pak Harto adalah seorang tokoh, kemudian pemimpin bangsa 32 tahun yang mampu membawa Indonesia dari inflasi yang 100 persen kemudian inflasinya terjaga, menciptakan lapangan pekerjaan,” ujar Bahlil di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (6/11/2025).

“Kemudian juga mampu memberikan kontribusi terbaiknya dalam swasembada pangan, swasembada energi, sampai kemudian bangsa kita menjadi Macan Asia pada saat itu ya, di zaman Orde Baru,” tutur dia.

Oleh karena itu, ia menilai jasa Soeharto harus dihargai dengan pemberian gelar pahlawan. 

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Prabowo Targetkan 18 Proyek Hilirisasi Rp600 Triliun Digarap Tahun Depan  

Nasional
6 jam lalu

Bahlil soal Penolakan Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto: Jasa 32 Tahun Tak Bisa Dilupakan

Nasional
9 jam lalu

PP Muhammadiyah dan PBNU Dukung Usulan Soeharto sebagai Pahlawan Nasional

Nasional
1 hari lalu

24 Tokoh Masuk Prioritas Jadi Pahlawan Nasional, Siapa Saja?

Nasional
1 hari lalu

Prabowo Panggil Fadli Zon ke Istana Sore Ini, Bahas Usulan Pahlawan Nasional?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal