Bantuan untuk Pengungsi Erupsi Lewotobi Disebut Kedaluwarsa, BNPB: Salah Baca Tanggal

Irfan Ma'ruf
Bantuan dari BNPB (foto: Joni Nura)

JAKARTA, iNews.id - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengklarifikasi soal paket bantuan untuk pengungsi korban erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki yang disebut-sebut kedaluwarsa. Temuan paket diduga kedaluwarsa itu sebelumnya juga viral di media sosial. 

Setelah informasi itu beredar, pihak BNPB lalu mengecek ke lokasi dan menemui warga.

Berdasarkan hasil penyelidikan, ternyata warga tersebut salah paham. Warga salah membaca kode produksi dan mengiranya sebagai tanggal kedaluwarsa.

"Telah dikonfirmasi oleh yang bersangkutan, bahwa telah terjadi kesalahpahaman dalam membaca kode tanggal pada produk yang merupakan tanggal produksi, dan bukan tanggal kedaluwarsa," tulis keterangan BNPB, Senin (11/11/2024).

BNPB memastikan, pendistribusian logistik dan peralatan telah melalui prosedur ketat. Barang-barang disortir sebelum dikirim.

Prosedur itu diterapkan untuk memastikan kelayakan barang, kualitas dan kuantitas, termasuk tanggal kedaluwarsa.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
8 jam lalu

Blak-blakan! Jaksa Agung ST Burhanuddin akan Kembali Bongkar Megakorupsi

Nasional
13 jam lalu

Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta adalah Siswa

Nasional
1 hari lalu

Arahan Prabowo ke Komisi Reformasi Polri: Dengarkan Suara Elite hingga Netizen

Megapolitan
1 hari lalu

7 Fakta Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Nomor 5 Mengejutkan!

Nasional
1 hari lalu

Prabowo Ungkap Alasan Kapolri Masuk Komisi Percepatan Reformasi Polri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal