Selain melayani masyarakat di bazar murah, Hary juga mengikuti panen raya padi bersama petani binaan Partai Perindo. Dia pun menegaskan kembali komitmen partai berlambang rajawali biru ini untuk terus memperjuangkan kesejahteraan petani Ngada.
Selama berada di Ngada, Hary ditemani Ketua Umum Kartini Perindo Liliana Tanaja Tanoesoedibjo. Selain Ngada, keduanya dan jajaran pengurus Partai Perindo keliling Kota Kupang.
Melihat antusiasme masyarakat Ngada dan Kupang, Liliana optimistis Partai Perindo bisa meraih kemenangan di NTT pada Pemilu 17 April 2019 mendatang. “Saya optimistis sekali bahwa Perindo ada di hati rakyat NTT. Saya percaya, Perindo pasti menang di sini,” kata Liliana yang saat ini mencalonkan diri sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPR RI Dapil II DKI Jakarta.