Beginilah Seleksi Fisik Pasukan Denjaka di Luar Batas Manusia Normal

Ami Heppy S
Beginilah seleksi fisik pasukan Denjaka yang diluar batas manusia normal (Foto: Istimewa)

Seleksi Fisik Pasukan Denjaka Diluar Batas Manusia Normal


Pendidikan untuk menjadi pasukan Denjaka sangatlah tidak mudah. Selama bertahun-tahun, tak sedikit prajurit yang gagal selama proses pendidikan. Bagi prajurit yang tidak berhasil maka akan kembali ke kesatuannya semula. 

Para prajurit menjalani pelatihan keras di Bumi Marinir Cilandak, Jakarta Selatan. Pendidikan yang wajib ditempuh diantaranya adalah Penanggulangan Teror Aspek Laut (PTAL). Pelatihan PTAL tersebut meliputi seputar taktik, teknik antiteror, anti sabotase, dan intelijen.  Mereka juga akan mendapatkan materi tentang ketahanan interogasi. 

Meski begitu, calon anggota Denjaka hanya akan mendapatkan teori di dalam kelas sebanyak 20 persen saja. Selebihnya, mereka akan berlatih langsung dalam hutan, laut, dan udara. Hal ini agar mereka paham secara praktik dan nantinya mampu menjalankan misi rahasia dengan sempurna. 

Para personel Denjaka dituntut untuk mampu bertahan dalam segala medan. 

Di laut, mereka akan menempuh latihan bertahan dalam posisi tangan dan kaki terikat. Tak hanya menyelamatkan diri sendiri, mereka juga harus menyelamatkan anggota yang lainnya. 

Jika sudah berhasil melawan ganasnya ombak di lautan, hal berikutnya yang harus mereka lakukan adalah bertahan hidup di dalam hutan.   Dalam situasi ini, mereka hanya akan diberi perbekalan berupa garam. Mereka bahkan tidak diberi bekal air minum. 

Para prajurit diharuskan mencari sendiri di dalam hutan, seperti dengan cara berburu binatang buas dalam hutan. Biasanya, proses pelatihan ini dilakukan di Alas Purwo. Dalam hutan ini, mereka harus mampu bertahan hidup selama berhari-hari. 

Dari sisi udara, pendidikan prajurit Denjaka bukan lagi mengenai terjun tempur atau terjun payung, melainkan terjun bebas. Waktu latihan para prajurit pun tak hanya dilakukan pada siang, namun juga malam hari. Tujuannya adalah memberikan pelatihan pada prajurit jika sewaktu-waktu mereka harus memasuki wilayah musuh. 


Nah, itulah seleksi fisik pasukan Denjaka diluar batas manusia normal yang akan membuatmu berdecak kagum. Bagaimana, sangat sulit bukan untuk menjadi anggota pasukan elit ini?

Editor : Komaruddin Bagja
Artikel Terkait
Nasional
1 tahun lalu

5 Jenderal TNI Pemilik Brevet Kopassus dan Denjaka, Nomor 2 Peraih Bintang Dharma

Nasional
1 tahun lalu

Ini Perbedaan Latihan Keras Pasukan Elite Denjaka dan Kopassus, sampai Bertaruh Nyawa!

Nasional
1 tahun lalu

Profil Letjen Suhartono, Eks Komandan Denjaka Penumpas Perompak Somalia Kini Pensiun

Nasional
1 tahun lalu

4 Pati TNI AL Naik Pangkat, Nomor 3 Eks Komandan Pasukan Elite Denjaka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal