Bencana Kelaparan Papua Tengah, Pemerintah Salurkan 50 Ton Beras hingga Makanan Siap Saji

Binti Mufarida
Pemerintah salurkan bantuan untuk Papua Tengah (dok. BNPB)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah menyerahkan bantuan kepada masyarakat terdampak bencana kelaparan di Kabupaten Puncak, Provinsi Papua Tengah. Dalam bantuan itu terdapat 50 ton beras dan makanan siap saji.

Bantuan diserahkan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto kepada perwakilan warga secara simbolis, disaksikan Bupati Puncak, Willem Wandik beserta jajaran di terminal kargo, Bandara Mozes Kilangin, Timika, Rabu (2/8/2023).

Bantuan logistik yang diserahkan berupa beras 50 ton, makanan siap saji 10.000 pouch, rendang kemasan 3.000 pouch, susu protein 3.000 pouch dan sembako 3.000 paket.

Kemudian untuk peralatan meliputi tenda gulung 2.000 buah, selimut 10.000 buah, matras 2.000 buah, kasur lipat 2.000 buah, pakaian anak 2.000 buah, pakaian dewasa 2.000 buah, tenda pengungsi 4 unit, genset listrik 20 unit dan motor trail 3 unit.

Bantuan dari pemerintah pusat itu akan diterbangkan menuju Distrik Agandugume menggunakan pesawat Cessna 208 Caravan dengan daya angkut hingga 900 kilogram. Distrik Agandugume dipilih mengingat titik tersebut menjadi lokasi terdekat dengan wilayah terdampak paling parah.

“Karena (Distrik Agandugume) itu yang lebih dekat. Walaupun setiap hari hanya bisa satu sortie (penerbangan) tergantung cuaca. Dan itu sekali angkut ada 900 kilogram,” kata Suharyanto dalam keterangan resminya, dikutip Kamis (3/8/2023).

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
7 jam lalu

BNPB Ingatkan Soal Cuaca Ekstrem Akibat Siklon Tropis KOTO dan Bibit Siklon 95B

Buletin
1 hari lalu

BNPB Larang Wisata Bencana di Kawasan Erupsi Gunung Semeru

Nasional
9 hari lalu

Update Korban Longsor Cilacap, 3 Jenazah Kembali Ditemukan Total 16 Tewas

Nasional
13 hari lalu

Presiden Prabowo Beri Atensi Bencana Longsor di Cilacap, Minta Penanganan Darurat Optimal

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal