Bentrok TNI dan Warga di Deliserdang, Menko Polkam Pastikan Proses Hukum Berjalan

riana rizkia
Menteri Koordinator Politik dan Keamanan (Menko Polkam) Budi Gunawan. (Foto: Binti Mufarida)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Politik dan Keamanan (Menko Polkam) Budi Gunawan turut buka suara soal bentrok antara warga Desa Selamat, Kecamatan Sibiru-biru, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara dengan oknum anggota TNI. Proses hukum dipastikan terus berjalan.

Budi Gunawan memastikan situasi di lokasi telah berangsur kondusif. "Adapun latar belakang yang menjadi menyebab ini masih dalam penyelidikan dari pihak Pomdam Bukit Satu Barisan bersama kepolisian setempat," kata Budi Gunawan di Kantor Kemenko Polkam, Jakarta Pusat, Senin (11/11/2024).

Saat ini, ada beberapa prajurit Batalyon Artileri Medan (Yonarmed) 2/Kilap Sumagan yang telah diperiksa Polisi Militer Daerah Militer (Pomdam) I/Bukit Barisan, guna penyelidikan lebih lanjut.

"Nah proses hukum saat ini sedang berjalan. Ada beberapa oknum anggota Yonarmed yang diproses, begitu," katanya.

Budi Gunawan memastikan proses hukum akan digelar transparan. "Keterangan dari Pangdam telah menjelaskan bahwa prosesnya akan digelar secara transparan sehingga publik bisa mengawal dan mengikuti perkembangan kasusnya," ujarnya.

Budi Gunawan memastikan para pelaku akan diadili sesuai dengan hukum yang berlaku jika terbukti bersalah dalam insiden tersebut.

"Para pelakunya yang terbukti bersalah akan ditindak dan diberi sanksi sesuai dengan ketentuan yang berlaku," katanya. 

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

Suporter Persija dan Persib Bentrok di Depok gegara Petasan 

Nasional
2 hari lalu

Momen Prajurit TNI, Guru dan Siswa Gotong Royong Bersihkan Sekolah di Aceh Tamiang

Nasional
4 hari lalu

Pembangunan Jembatan Bailey dan Armco di Sumbar dan Sumut Dikebut untuk Pulihkan Akses

Buletin
6 hari lalu

Prabowo: Saya Jadi Jenderal karena Jasa Para Petani Indonesia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal