Berkaca pada Hasil Survei, Partai Perindo Makin Optimistis Hadapi Pemilu 2024 

Felldy Aslya Utama
Wakil Ketua Umum Perindo Ferry Kurnia Rizkiyansyah (Foto: Partai Perindo)

JAKARTA, iNews.id - Partai Perindo semakin optimistis menghadapi Pemilu 2024 berkaca pada hasil survei. Salah satunya dari lembaga survei Indo Riset yang belum lama ini merilis temuan survei terbaru. 

Wakil Ketua Umum Perindo Ferry Kurnia Rizkiyansyah mengatakan, salah satu temuan menarik dari survei periode 11 - 17 April 2022 tersebut, tingkat popularitas dan tingkat elektabilitas dari partai-partai politik. Menurut temuan hasil survei dari Indo Riset, tingkat popularitas Partai Perindo berada pada angka 72,7 persen. 

"Hasil survei ini tentu menggembirakan bagi kami Partai Perindo karena popularitas tersebut tidak terpaut jauh dengan partai-partai di parlemen," kata Ferry Kurnia Rizkiyansyah di Jakarta, Sabtu (21/5/2022). 

Dia memaparkan, PKS (76,1 persen), PAN (80,4 persen) dan NasDem (82,3 persen). Berdasarkan tingkat elektabilitas, Partai Perindo sebesar 2,1 persen, berada di atas PAN (2,0 persen) dan hanya terpaut 1,6 persen dari PPP (3,7 persen).   

Editor : Maria Christina
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Hari Pahlawan, Sekjen Partai Perindo: Koruptor dan Ambisi Elite Bentuk Penjajah Pembangunan Modern

Nasional
6 hari lalu

Tokoh Banten TB Sangadiah Wafat, Partai Perindo: Sosok Ulama dan Pendekar Pemersatu

Nasional
9 hari lalu

Rakernas Partai Perindo Tegaskan Dukungan terhadap Pemerintahan Prabowo Subianto Lewat Eka Dasa Asasta untuk Asta Cita

Nasional
9 hari lalu

Sekjen Partai Perindo Ferry Kurnia Tegaskan Semangat Energi Baru Indonesia di Rakernas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal