BMKG Sebut 181 Gempa Bumi Terjadi di Tanggamus Lampung sejak 1 Juli 2021

Binti Mufarida
BMKG mencatat 181 gempa bumi mengguncang Tanggamus, Lampung, Kamis (1/7/2021) hingga Jumat (2/7/2021). (Foto: Twitter BMKG)

JAKARTA, iNews.id - Gempa bumi berkekuatan M4,2 mengguncang Kabupaten Tanggamus, Lampung pada Jumat (2/7/2021) pukul 01.59 WIB. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat itu bukan satu-satunya gempa yang berlangsung di wilayah tersebut dalam sehari terakhir.

Kepala Bidang Mitigasi Gempabumi dan Tsunami BMKG, Daryono melaporkan tercatat 181 kali gempa bumi terjadi di Teluk Semangko, Tanggamus, Lampung sejak 1 Juli 2021 pukul 5.11 WIB hingga 2 Juli 2021 pukul 5.42 WIB dari hasil monitoring BMKG.

“Hasil monitoring BMKG terhadap aktivitas gempa swarm di Teluk Semangko, Tanggamus, Lampung sejak 1 Juli 2021 pukul 5.11 WIB hingga 2 Juli 2021 pukul 5.42 WIB (pagi hari ini) tercatat sebanyak 181 kali dengan Magnitudo terkecil 1,1 dan terbesar 4,6 dengan guncangan dirasakan 10 kali,” uckap Daryono lewat akun media sosial pribadinya, Jumat (2/7/2021).

Sejak kemarin terjadi gempa di Tanggamus dengan berbagai kekuatan. Tercatat paling besar dengan kekuatan (M) 4,6 pukul 08.50 WIB, Kamis (1/7/2021). Gempa berpusat di laut 14 km barat daya Tanggamus. Pusat gempa berada pada koordinat 5.59 Lintang Selatan (LS) dan 104.61 Bujur Timur (BT).

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Internasional
14 jam lalu

Gempa Kuat Magnitudo 6,1 Guncang Mindanao Filipina

Nasional
15 jam lalu

Gempa Bumi Guncang Guncang Sigi Sulteng, Berkekuatan M2,0

Nasional
15 jam lalu

Gempa Hari Ini Magnitudo 5,0 Guncang Melonguane Sulut

Nasional
1 hari lalu

Gempa Besar Magnitudo 6,6 Guncang Sarmi Papua, Tak Berpotensi Tsunami

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal