BNPB Jelaskan Penyebab Bencana Menurun Tapi Dampak Meningkat Selama 2021

Muhammad Refi Sandi
ilustras bencana alam. Foto: Antara

JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Utama Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Lilik Kurniawan menjelaskan bahwa bencana sepanjang 2021 menurun. Namun, terjadi peningkatan dampak secara signifikan.

Menurutnya hal itu karena beberapa hal, seperti bencana yang tak dapat diprediksi. Kemudian, hal itu dibarengi dengan jumlah penduduk yang meningkat sehingga meningkatkan risiko dampak.

"Pertama karena ada peristiwa alam yang tidak terprediksi seperti gempa bumi, siklon tropis. Kedua adalah risiko kita meningkat tiap tahun karena tiap tahun ada pertambahan jumlah penduduk. Penduduk yang sudah tinggal di daerah rawan bencana tidak mungkin kemudian anaknya begitu lahir tinggal ditempat yang aman,” ungkap Lilik dalam keterangan pers virtual di Youtube BNPB dikutip, Sabtu (1/1/2022).

“Tetapi juga akan ikut di daerah rawan bencana ini yang kita lihat dari data statistik bagaimana penduduk yang tinggal di daerah rawan bencana setiap tahun meningkat," sambung dia.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan hal lainnya karena kurangnya data dukungan terkait lingkungan sekitar. Alhasil, memperparah terjadinya bencana.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

Cuaca Ekstrem Picu Bencana di Sejumlah Wilayah, BNPB Ingatkan Masyarakat Waspada

Nasional
3 hari lalu

Cuaca Ekstrem Dominasi Bencana di Indonesia Akhir Pekan Ini

Nasional
6 hari lalu

Cuaca Ekstrem Terjang 6 Provinsi, BMKG Minta Warga Waspadai Banjir dan Longsor

Nasional
8 hari lalu

Data Kebencanaan BNPB: 2.562 Kejadian, 30.859 Rumah Rusak hingga 358 Orang Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal