Bobotoh Jatuh dari Flyover Pasupati Belum Meninggal Dunia, Begini Kondisinya

Agus Warsudi
Seorang pria yang diketahui merupakan bobotoh Persib jatuh dari Flyover Pasupati, kawasan Balubur, Kelurahan Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Sabtu malam (24/5/2025). (Foto: iNews)

BANDUNG, iNews.id - Seorang bobotoh Persib Bandung yang jatuh dari Flyover Pasupati, kawasan Taman Film, Balubur, Kelurahan Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Sabtu (24/5/2025) malam, ternyata belum meninggal dunia. Kondisi korban, Nugroho, warga Kecamatan Cililin, Kabupaten Bandung Barat (KBB) itu kritis dan masih dirawat intensif di RS Hasan Sadikin Bandung.

Kepastian kondisi Nugroho koma tersebut disampaikan Intan Nuraeni, istri korban. "Untuk saat ini dinyatakan koma," kata Intan, Minggu (25/5/2025).

Intan mengaku sangat menyayangkan informasi yang menyebut suaminya telah meninggal dunia.

"Iya (masih di rumah sakit). Saya sangat terpukul soal berita hoaks itu. Minta doanya ya semogaa ada mukjizat dari Allah," ujar Intan.

Kapolsek Bandung Wetan AKP Bagus Yudo Setyawan mengatakan, korban masih dalam keadaan kritis ketika anggota mengecek pukul 06.00 dan 08.00 WIB.

"Yang bersangkutan (korban) kritis saat dicek tadi pagi pukul 06.00 WIB," kata Kapolsek.

Bagus mengatakan, kronologi kejadian berawal saat Nugroho mengikuti konvoi Persib juara di Flyover Pasupati pada Sabtu (24/5/2025) malam.

Berdasarkan keterangan saksi mata, sebelum jatuh, korban tengah duduk di pembatas jembatan. Entah apa penyebabnya, korban terjatuh.

"Insiden itu terjadi sekitar pukul 22.00 WIB. Petugas yang mendapat laporan langsung menuju ke tempat kejadian perkara (TKP). Setibanya petugas di lokasi, korban tergeletak dan mulutnya mengeluarkan darah," ujar AKP Bagus.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Nasional
6 bulan lalu

Tragis, Bobotoh Persib Tewas Jatuh dari Flyover Pasupati saat Konvoi Kemenangan

Nasional
21 jam lalu

Profil Soeripto, Tokoh Intelijen dan Pendiri PKS yang Meninggal Dunia di Usia 89 Tahun

Internasional
3 hari lalu

Dick Cheney Mantan Wapres Amerika Serikat Meninggal di Usia 84 Tahun

Seleb
4 hari lalu

Tangis Jerome Polin Pecah di Upacara Tutup Peti Mendiang Ayah Tercinta

Nasional
4 hari lalu

Pendiri Alam Sutera The Ning King Meninggal Dunia di Usia 94 Tahun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal