Buronan Nomor 1 Thailand Ditangkap Polri di Bali, Pura-pura Bisu selama Ngumpet

riana rizkia
Chaowalit Thongduang (dok. Hubinter Polri)

JAKARTA, iNews.id - Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter) Polri menangkap buronan paling dicari di Thailand yang kabur ke Indonesia. Dia adalah Chaowalit Thongduang.

Kepala Divhubinter Polri Irjen Krishna Murti mengatakan, Chaowalit ditangkap di wilayah Badung, Bali pada Kamis (30/5/2024).

"Ya, benar. Warga negara Thailand atas nama Chaowalit Thongduang, buronan nomor 1 dari Thailand, berhasil ditangkap oleh Polri di Bali," kata Krishna Murti, dikutip Sabtu (1/6/2024).

Selama kabur dan bersembunyi di Indonesia, Chaowalit berpura-pura bisu. Hal itu diduga dilakukan untuk menutupi ketidakmampuannya dalam berbahasa Indonesia.

"Iya (Chaowalit berpura-pura) bisu," ujar Krishna.

Chaowalit juga menggunakan KTP palsu bernama Sulaiman. Diduga, Chaowalit dibantu 2 warga negara Indonesia untuk memalsukan identitas tersebut.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

Bongkar Jaringan Judol Internasional, Bareskrim Blokir Ratusan Rekening

Nasional
7 jam lalu

KUHAP dan KUHP Baru Berlaku Mulai Hari Ini, Polri Langsung Terapkan

Nasional
7 jam lalu

Polri Segera Umumkan Tersangka Kasus Kayu Gelondongan Bencana Sumatra

Nasional
2 hari lalu

Polri Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Serentak, 42 Pati dan Ribuan Personel Dapat Promosi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal