Caleg Perindo Bernadette Endang Janji Bina UMKM di Dapilnya jika Terpilih

Dimas Choirul
Caleg Partai Perindo Bernadette Endang Retnowati berjanji bakal membina pelaku UMKM di dapilnya agar lebih sejahtera. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Caleg DPRD Provinsi Jawa Tengah Dapil 2 dari Partai Perindo, Bernadette Endang Retnowati, berjanji bakal membina pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di dusun bila terpilih sebagai anggota legislatif. Cara tersebut untuk mendorong kemandirian ekonomi di daerah pemilihannya (dapil).

"Saya tetap memperjuangkan UMKM karena itu kemajuan daripada masyarakat yang jauh dari kota," ujar Retno, begitu Bernadette Endang Retnowati disapa dalam Podcast Aksi Nyata Partai Perindo #DariKamuUntukIndonesia, Sabtu (28/10/2023).

Retno mengungkap masih banyak kendala yang dihadapi di dapilnya. Salah satunya mengenai teknologi yang belum banyak diakses oleh para orang tua.

Retno mengatakan, rata-rata satu keluarga di setiap dusun di dapilnya hanya memiliki satu handphone (HP). Itu pun digunakan oleh anaknya.

"Jadi memang kesulitan di dapil saya pertama yang masuk ke dusun bukan desa yang jadi lebih masuk lagi itu sangat sulit. Jadi saya berharap apabila nanti saya terpilih itu besar harapan saya untuk menggapai mencapai sampai ke dusun teknologi-teknologi itu," kata Retno.

Oleh karena itu, Retno bertekad melatih hingga membantu memasarkan UMKM di dusun ke pasar yang lebih luas. Hal itu sejalan dengan semboyan Partai Perindo yang dikenal sebagai partai modern yang peduli rakyat kecil, gigih berjuang untuk penciptaan lapangan kerja dan Indonesia sejahtera itu.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Sekber GKSR Partai Non-Parlemen: Upaya Konsolidasi Lebih Intens

Nasional
1 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Kantor DPP Hanura, Harap Sinergi Politik Terus Terjaga

Nasional
4 hari lalu

GKSR Miliki Sekber, Partai Perindo: Tempat Konsolidasi Partai Nonparlemen Jadi Satu Kekuatan

Megapolitan
10 hari lalu

Pemprov DKI Serahkan 6.050 Ijazah Tertahan di 2025, Dina Masyusin Dorong Program Pemutihan Diperluas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal