JAKARTA, iNews.id - Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Ganip Warsito meminta pemerintah daerah (pemda) untuk melibatkan tokoh masyarakat. Tujuannya untuk pencegahan dan pengendalian Covid-19.
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) ini mengatakan tokoh masyarakat bisa untuk membantu memberikan pemahaman dan literasi kepada masyarakat terkait upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19 melalui konteks perubahan perilaku.
“Langkah-langkah yang bersifat medis, lapangan untuk pembatasan dan pendekatan dengan tokoh masyarakat untuk bisa sama-sama menekan Covid-19,” kata Ganip saat meninjau Rumah Sakit (RS) Lapangan Kogabwilhan II Indrapura, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur, Jumat (11/6/2021).
Ganip juga menegaskan bahwa pandemi Covid-19 tidak hanya mengenai permasalahan kesehatan saja, akan tetapi juga menyangkut berbagai aspek mulai sosial, ekonomi, politik, hukum dan keamanan.
Oleh sebab itu, menurut Ganip perlu adanya konsep kebersamaan dalam pengendalian Covid-19 mulai dari komponen pusat, daerah hingga masyarakat. “Saya setuju bahwa Covid-19 bukan hanya masalah kesehatan saja, tapi juga menyangkut masalah sosial, ekonomi dan lainnya,” kata Ganip.