Selain jenis, iklan media elektronik juga memiliki ciri-cirinya tersendiri, yaitu sebagai berikut
-Iklan dapat disampaikan dalam bentuk suara, gambar, maupun gerakan
-Gaya bahasa mudah dipahami dan persuasif. Persuasif yang dimaksud artinya mengajak seseorang agar tertarik dengan produk yang diinginkan
-Memiliki durasi waktu yang cukup singkat.
Berikut merupakan beberapa contoh iklan media elektronik, di antaranya:
Salah satu contoh iklan media elektronik yang pertama dan paling banyak dijumpai adalah iklan produk dan iklan layanan masyarakat yang disiarkan melalui televisi. Ada banyak iklan produk seperti makanan, minuman, pakaian, kosmetik, dan lain sebagainya, serta informatif dan mengedukasi yang ditampilkan dengan menggabungkan audio visual secara menarik.
Contoh iklan media elektronik yang banyak dijumpai berikutnya adalah iklan produk yang disiarkan melalui radio. Iklan ini ditayangkan dalam bentuk audio, yang bertujuan untuk memperkenalkan dan memasarkan produk yang diiklankan, serta mengedukasi audiesnsi melalui iklan layanan masyarakat.