Dia menyebutkan, setelah pukul 24.00 akan dilakukan penutupan mulai dari perempatan Prapanca Kemang sampai MCD, SCBD dari pintu Bank Mandiri termasuk Bapindo.
"Kita tutup dan taruh petugas dekat Bursa Efek, termasuk menjaga Pintu masuk SCBD dari arah Senopati. Kemudian untuk Asia Afrika mulai dari simpang Mustopo, Simpang Asia Afrika, Hotel Mulia," ujar Sambodo menjelaskan.
Sedangkan untuk Sudirman Thamrin dari Bunderan Senayan sampai Bunderan depan Istana.
"Dijaga pukul 00.00-04.00, selebihnya diberikan ke patwal. Kita laksanakan ganjil genap. Ini semua kita lakukan untuk mengurangi mobilitas di Jakarta pada malam hari," tuturnya.