JAKARTA, iNews.id - Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus), Mayor Jenderal TNI Teguh Muji Angkasa menerima penyematan Brevet Anti Teror dari Satuan-81 Kopassus. Penyematan brevet digelar di Lapangan Alpha Satuan 81 Kopassus, Cijantung, Jakarta, Jumat (10/12/2021).
Dansat 81 Kopassus Kolonel Inf Benny Rahadian langsung menyematkan brevet Anti Teror Satgultor 81 kepada Mayjen TNI Teguh Muji.
Teguh Muji Angkasa mengatakan penyematan brevet merupakan kehormatan dan kebanggaan bagi dirinya.
"Penyematan brevet merupakan kehormatan dan kebanggaan tersendiri bagi saya selaku Danjen Kopassus," tutur Danjen Kopassus dihadapan para prajurit Satuan 81 Kopassus. Demikian dikutip dalam akun Instagram Penkopassus, Minggu (12/12/2021).
Diketahui, Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa resmi menjabat sebagai Komandan Komando Pasukan Khusus (Kopassus) pada Kamis (9/12/2021). Dia menggantikan Mayjen TNI Mohammad Hasan yang kini menjabat Panglima Kodam Iskandar Muda (Pangdam IM).