Dasco: DPR Segera Bertemu Prabowo Bahas Perang Iran-Israel, Mau Beri Masukan

Achmad Al Fiqri
Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad. (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Komisi I DPR bakal bertemu dengan Presiden Prabowo Subianto dalam waktu dekat. Pertemuan dilakukan untuk memberikan masukan kepada pemerintah untuk menyikapi perang Iran dan Israel.

"Tadi kami juga bersama-sama berbicara dengan pimpinan Komisi I. Dalam waktu dekat pimpinan Komisi I akan melakukan dialog dengan presiden dalam rangka memberikan masukan," kata Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (26/6/2025).

Selain itu, Dasco menyampaikan, pertemuan dengan Prabowo juga bertujuan mendengar pandangan pemerintah terkait perang Iran dan Israel.

Sedianya, kata Dasco, DPR telah berkomunikasi dengan pemerintah terkait konflik tersebut. Namun, komunikasi yang terjalin belum terlalu intens lantaran padatnya kegiatan Prabowo.

"Tetapi kami juga monitor bahwa sudah ada sikap dari Kementerian Luar Negeri (Kemlu) yang diwakili oleh Menteri Luar Negeri (Menlu)," tutur dia.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Menag: Konflik Iran-Israel Tak Ganggu Haji dan Umrah Jemaah Indonesia

Soccer
5 bulan lalu

Cerita Horor Kevin Diks saat Jadi Saksi Serangan Iran di Qatar: Saya Dengar Ledakan!

Video
5 bulan lalu

11 WNI Berhasil Dievakuasi dari Iran, Ada Pelajar hingga Pekerja Imigran 

Nasional
5 bulan lalu

Kemlu: 54 Orang Dievakuasi dari Iran, Yaman, dan Israel Tiba di Indonesia Hari Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal