Dengar Tangisan, Warga Gunung Putri Bogor Kaget Temukan Bayi di Dalam Tas

Putra Ramadhani Astyawan
Puskesmas Gunung Putri menangani Bayi laki-laki yang ditemukan warga di dalam tas di Desa Cicadas, Kabupaten Bogor. (Foto: Istimewa)

BOGOR, iNews.id - Bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan warga berada di dalam tas di Desa Cicadas, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor. Bayi tersebut ditemukan dalam kondisi sehat dan langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

Menurut warga bernama Yuni, bayi itu ditemukan warga sekitar pukul 08.30 WIB, Senin (31/10/2022). Awalnya, dia mendengar tangisan bayi dari depan warungnya.

"Dicari (suara), ternyata di depan rumah pintunya kan ada meja belakangnya bangku, jadi ketutup meja. Ada tas, tasnya enggak diritsleting, pas dibuka ada bayi," kata Yuni di lokasi, Senin (31/10/2022).

Terlihat bayi itu dalam kondisi sehat serta sudah memakai baju. Selanjutnya, temuan bayi itu dilaporkan kepada pihak RT setempat dan kepolisian.

"Kelihatannya sih sehat, saya tenteng aja itu tas. Pakai baju bayinya udah rapi, sama ada sarung satu. Saya telepon suami, suami telepon RT, RT telepon ke Polsek. Sekarang ditangani Puskesmas," ucapnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Mahasiswi Universitas Pakuan Jatuh dari Lantai 3, Begini Kondisinya

Megapolitan
3 hari lalu

Detik-Detik Mengerikan Mahasiswi Universitas Pakuan Bogor Jatuh dari Lantai 3

Kuliner
11 hari lalu

3 tempat nongkrong di Jonggol Bogor yang Lagi Hits, Nyaman dan Cocok Buat Santai

Megapolitan
12 hari lalu

42 Siswa Jadi Korban SMKN 1 Gunung Putri Ambruk, 5 Masih Dirawat di RS

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal