Mobil Granmax dan kendaraan lainnya terlihat terbakar dan bus mengalami kerusakan parah. Semua korban sudah dievakuasi ke RSUD Karawang.
Aan mengatakan saat ini ada enam mayat yang utuh dan sedang diidentifikasi oleh tim Inafis. Dia mengatakan satu yang telah teridentifikasi beralamatkan di Kudus yakni dari penumpang Granmax.
“Ada 1 ya dari data Inafis alamatnya di Kudus, untuk penumpang Grand Max ini. Ini identik tapi kita akan pastikan dengan alamat yang ada," tuturnya.
Kini arus lalu lintas kendaraan pemudik kembali normal usai kecelakaan. Polisi mengarahkan kendaraan dari Bandung ke Cikampek Selatan.