JAKARTA, iNews.id – Karier militer panjang dan penuh pengalaman yang dilakoni Letjen TNI (Purn) Mochammad Fachruddin akhirnya sampai di titik ujung. Jenderal bintang 3 ini resmi memasuki masa purna tugas setelah kurang lebih 35 tahun mengabdi sebagai prajurit TNI Angkatan Darat.
Seiring langkah terakhir pengabdian tersebut, TNI AD menggelar upacara tradisi pelepasan di Mabesad, Jakarta. Fachruddin yang terakhir menjabat sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakil KSAD) ini hadir bersama sang istri yang juga mantan Wakil Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, Santi Fachruddin.
Upacara pelepasan dihadiri sejumlah pejabat utama TNI AD seperti Panglima Kodam (Pangdam) dari seluruh Indonesia, Kabalakpus dan Ketua Persit KCK dari seluruh Indonesia. KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya atas dedikasi dan pengabdian Fachruddin. KSAD juga berterima kasih kepada seluruh pangdam yang turut hadir di Mabesad untuk melepas Fachruddin.
"Saya dan istri saya mohon maaf kalau misalnya dalam kita berinteraksi, banyak hal-hal yang membuat Mas Fahcrudin merasa enggak enak," ucap KSAD, dalam video yang diunggah oleh TNI AD, Kamis (7/1/2021).
Fahruddin merupakan lulusan Akademi Militer 1985. Jenderal kelahiran Kendal, Jawa Tengah ini dikenal sebagai sosok yang ahli dalam bidang pembinaan latihan AD. Berbagai jabatan dan tempat penugasan telah dijalaninya, mulai dari kesatuan, kotama hingga lembaga pendidikan dan latihan.
Fachrudin terhormat dan berterima kasih atas berbagai kepercayaan TNI AD kepadanya. Impiannya di dunia militer pada mulanya hanya sebatas menjadi Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam). Impian itu akhirnya terwujud.