Dikunjungi Gibran, Prabowo Berikan Oleh-Oleh Sepatu untuk Jan Ethes

Sindonews
Rico Afrido Simanjuntak
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka diajak berkuda saat berkunjung ke kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/6/2022). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka berkunjung ke kediaman Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto di bukit Hambalang, Desa Bojong Koneng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/6/2022). Usai pertemuan, Prabowo sempat memberikan sepatu untuk putra Gibran, Jan Ethes Sri Narendra.

Sembari memberikan sepatu ke Gibran, Prabowo mengatakan ingin mengajari Jan Ethes berkuda.

“Sebelum saya pulang, beliau memberi oleh-oleh untuk Ethes, beliau bilang ini sepatu untuk Jan Ethes, ayo ajak dia ke Hambalang, saya mau ajari dia berkuda juga,” kata Gibran menirukan ucapan Prabowo kepadanya dikutip dari unggahan di Instagramnya, Sabtu (18/6/2022).

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu tiba di Hambalang sekitar pukul 09.30 WIB dan disambut langsung oleh Prabowo Subianto.

“Berkesempatan silaturahmi dengan Pak Prabowo. Kunjungan ini memenuhi undangan beliau waktu kami bertemu beberapa minggu lalu di pernikahan Bulik saya di Solo. Pada momen ini, saya juga diajari berkuda, ternyata cukup menyenangkan,” kata Gibran.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
3 jam lalu

10 Tokoh Jadi Pahlawan Nasional, Fadli Zon: Jasa-Jasa Mereka Jelas

Nasional
14 jam lalu

PKS Gelar Rakernas, Susun Masukan Konstruktif untuk Pemerintahan Prabowo

Nasional
15 jam lalu

Prabowo Terima 2 Tokoh Buruh Dunia di Istana, Bahas Apa?

Nasional
16 jam lalu

Marsinah Jadi Pahlawan Nasional, KSPSI Puji Komitmen Prabowo

Nasional
17 jam lalu

Arif Satria Segera Mundur dari Rektor IPB usai Dilantik Jadi Kepala BRIN

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal