Dokter Tifa datang ke Polda Metro Jaya bersama kuasa hukumnya, Abdullah Alkatiri.
Sementara pakar telematika Roy Suryo sempat mendampingi dr Tifa sebelum masuk ke Gedung Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Roy mengaku berada di Polda Metro Jaya karena menjalani pemeriksaan sebagai saksi ahli di kasus lainnya.
"Saya men-support sahabat saya dr Tifa," kata Roy.