Ditjen Bina Marga Bangun Dua Jembatan di Maluku Barat Daya

Rizqa Leony Putri
Ditjen Bina Marga melalui Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Maluku membangun dua jembatan, yaitu Jembatan Loke Tepa VI dan VII di Pulau Babar. (Foto: dok Bina Marga)

JAKARTA, iNews.id - Direktorat Jenderal (Ditjen) Bina Marga terus membangun dan menangani jalan dan jembatan di Nusantara, termasuk di kawasan timur Indonesia.  Pada tahun 2021, melalui Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Maluku antara lain membangun dua jembatan, yaitu Jembatan Loke Tepa VI dan VII di Pulau Babar, Kabupaten Maluku Barat Daya.

Kedua jembatan tersebut dibangun sebagai penghubung antar desa untuk mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat serta memperlancar mobilitas dan mempermudah akses dari satu desa ke desa yang lain. Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 3.4 Satuan Kerja (Satker) Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) III Wilayah Maluku Melkianus Hitijahubessy mengatakan progres pembangunan jembatan  Loke Tepa VI telah lebih dari 70 persen per akhir September 2021 ini.

“Pembangunannya dikerjakan oleh kontraktor pelaksana PT Citra Mutiara Abadi bersumber dari APBN tahun 2021 senilai Rp16,98 miliar,” ucapnya.

Melkianus mengakui, dalam situasi pandemi Covid-19 ini sangat berpengaruh terhadap progres pekerjaan jembatan sepanjang 60 meter tersebut di lapangan. Hal itu karena ada beberapa material yang didatangkan dari Pulau Jawa, tetapi konstruksi proyek tersebut tetap berjalan dengan baik.

Sedangkan untuk pembangunan jembatan Loke Tepa VII sepanjang 50 meter dikerjakan oleh kontraktor pelaksana PT Bumi Aceh Citra Persada bersumber dari APBN tahun anggaran 2021 senilai Rp12,74 miliar. “Progres Pembangunan Jembatan Loke Tepa VII mencapai lebih dari 75 persen per akhir September,” tutur Melkianus.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Megapolitan
1 bulan lalu

Pemprov DKI Lakukan Pemeliharaan Infrastruktur JPO di 18 Titik

Nasional
2 bulan lalu

Gempa Hari Ini Magnitudo 4,3 Guncang Maluku Barat Daya

Megapolitan
2 tahun lalu

Viral Lantai JPO Kampung Bandan Jakut Bolong, Bina Marga Jakut Perbaiki

Nasional
2 tahun lalu

Gempa Terkini M 5,6 Guncang Maluku Barat Daya, Tak Berpotensi Tsunami

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal