DPD Dorong Penguatan Evaluasi Perda untuk Mengoptimalkan Otonomi Daerah

Felldy Aslya Utama
Anggota DPD terpilih Abdul Kholik dalam acara Focus Group Discussion (FGD) di Jakarta, Selasa (17/9/2019). (Foto: iNews.id/Felldy Utama).

JAKARTA, iNews.id - Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) terpilih Abdul Kholik mendorong peran strategis alat kelengkapan DPD yang khusus memantau pelaksanaan peraturan daerah (perda). Langkah ini penting untuk menjembatani DPD dalam mengoptimalkan pelaksanaan otonomi daerah di Indonesia.

Perlunya peran strategis alat kelengkapan DPD ini disampaikan Kholik saat menjadi pembicara dalam acara Focus Group Discussion (FGD) bertema “Peran Strategis DPD RI dalam Mewujudkan Daerah Guna Mewujudkan Indonesia yang Berkeadilan dan Setara”. Selain Kholik, menjadi pembicara utama yakni Ketua DPD periode 2009-2014 Ginanjar Kartasasmita dan pakar hukum tata negara Yusril Ihza Mahendra.

Menurut Kholik, otonomi daerah sejatinya amanat reformasi dan menyangkut kepentingan hidup orang banyak. Integrasi otonomi daerah dan pembangunan nasional itu yang perlu diperkuat kembali. Peran DPD kuat sekali di sini

"Alat kelengkapan seperti komite itu harus lebih mendorong dalam mengoptimalkan tupoksi bagaimana aspirasi daerah, termasuk ada fungsi baru yaitu pemantauan evaluasi perda," kata Kholik di Jakarta, Selasa (17/9/2019).


Kholik memandang fungsi ini belum efektif dijalankan. Bila berjalan dengan baik, komite ini nantinya akan menilai sejauh mana efektivitas sebuah perda dalam mendorong kesejahteraan masyarakat.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Nasional
1 hari lalu

Ketua DPD Sultan Najamudin Usulkan 9 November Jadi Green Democracy Day

Nasional
1 hari lalu

DPD Gelar Fun Walk di GBK, Gaungkan Konsep Green Democracy kepada Dunia

Nasional
7 hari lalu

Purbaya Rapat bareng DPD Hari Ini, Bahas Apa?

Nasional
12 hari lalu

Daftar Penerima DPD Award 2025, Ada Gubernur Jatim Khofifah

Nasional
13 hari lalu

DPD Award 2025 Perdana Resmi Digelar, Sultan Najamudin: Saatnya Temukan Pahlawan Lokal di Daerah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal