“Jadi dari Kadin tentu kami akan membantu apa pun yang kami bisa, dan tentu dengan tertib aturan dan mengikuti tata kelola yang baik,” katanya.
Anindya mengungkapkan, Kadin akan mengerahkan kekuatan dunia usaha untuk mempercepat pembangunan dapur bergizi, termasuk melibatkan UMKM dalam aspek pendanaan.
Sementara itu, Kepala BGN Dadan Hindayana menyambut baik kontribusi dunia usaha yang dinilai strategis dalam mendukung program prioritas nasional tersebut.
“Saya melihat Kadin merupakan bagian penting dari program MBG, karena sebetulnya kita tahu bahwa kunci sukses MBG itu ada tiga ya, satu anggaran, dua SDM, tiga infrastruktur,” ujar Dadan.
Menurutnya, peran Kadin sangat besar dalam membangun infrastruktur serta memenuhi kebutuhan rantai pasok pangan bergizi yang akan tumbuh seiring dengan meningkatnya permintaan dari program MBG.