Dukung R20, Erick Thohir: Agama Berperan Besar dalam Perdamaian dan Ekonomi Kerakyatan

Raka Dwi Novianto
Menteri BUMN Erick Thohir mendukung penuh penyelenggaraan KTT Internasional Para Pemimpin Agama atau R20 Indonesia 2022 di Hotel Grand Hyatt, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (2/11/2022). (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mendukung penuh penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Internasional Para Pemimpin Agama atau R20 Indonesia 2022 di Hotel Grand Hyatt, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (2/11/2022). Erick mengatakan BUMN mendapat tugas besar dalam menyukseskan dua event besar dalam rangkaian KTT G20 yakni Music 20 atau M20 dan Religious 20 atau R20.

"Hal ini tidak lain menjadi bagian besar agenda Indonesia yang ingin memastikan G20 tidak hanya bicara antara pemerintah dan pemerintah, tapi juga melibatkan people to people atau masyarakat dan masyarakat," ujar Erick saat menghadiri pembukaan R20 Indonesia 2022.

Erick mengatakan M20 dan R20 menjadi hal yang baru dalam penyelenggaraan KTT G20. Indonesia, ucap Erick menawarkan hal berbeda dibanding KTT G20 sebelumnya dengan hadirnya dua event tersebut. Erick mengatakan ajang M20 dan R20 juga akan terus didorong untuk digelar di negara lain.

"Ini supaya ada kontinuitas, jangan G20 seperti menara gading, tapi tidak memberikan keputusan-keputusan kepada rakyat. Justru ini yang kita coba turunkan, bagaimana di Indonesia beda bahwa people to people movement menjadi penting, itu kenapa ada M20 dan R20," ucap Erick.

Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) itu mengatakan R20 juga menjadi bukti Indonesia mampu menjadi rumah bagi keberagamaan dan contoh dalam penerapan toleransi.

Erick menilai ajang ini juga dapat menjadi momentum dalam menyelesaikan sejumlah persoalan yang tengah terjadi saat ini, baik dari geopolitik hingga perekonomian yang penuh ketidakpastian. BUMN kata Erick sejak awal berkomitmen berkolaborasi dengan para tokoh agama dalam pemulihan ekonomi dan pemberdayaan ekonomi kerakyatan.

"Peran para tokoh agama tidak bisa diabaikan. Saat pandemi, para tokoh agama banyak membantu pemerintah dan masyarakat dalam menyosialisasikan penerapan protokol kesehatan hingga program vaksinasi," ujar Erick.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Soccer
7 jam lalu

Erick Thohir Ungkap Langkah Nyata PSSI Menuju Piala Dunia 2030

Soccer
1 hari lalu

Gagal ke Piala Dunia, Erick Thohir Dapat Pesan Tak Terduga dari Prabowo

Soccer
2 hari lalu

PSSI Sudah Kantongi Lima Calon Pelatih Timnas Indonesia

All Sport
2 hari lalu

Menpora Erick Thohir Desak KOI dan KONI Selesaikan Dualisme Cabor Sebelum Akhir 2025

Soccer
2 hari lalu

Erick Thohir Serukan Dukungan Penuh untuk Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal