Elektabilitas Tembus 2,5 Persen, Ketua DPP Perindo: Siap Jebol Ambang Batas Parlemen

Felldy Aslya Utama
Ketua DPP Partai Perindo, Yusuf Lakaseng yakin partainya mampu mengirim perwakilan ke Senayan pada Pemilu 2024. (Foto: Perindo)

JAKARTA, iNews.id - Optimisme seluruh kader Partai Perindo terus tumbuh untuk berjuang mengantarkan partainya menembus parlemen Senayan. Keyakinan ini muncul setelah elektabilitas Partai Perindo menunjukkan tren peningkatan yang signifikan berdasarkan hasil survei terbaru Litbang Kompas.

"Kami yakin bahwa 2024, Perindo menjebol parliamentary treshold, mengirim wakilnya di Senayan pada 2024," kata Ketua DPP Partai Perindo, Yusuf Lakaseng dalam Dialog MNC News, Selasa (22/2/2022).

Yusuf mengatakan hasil survei Litbang Kompas menjadi sebuah kejutan yang patut disyukuri oleh partainya. Dia mengaku ingat betul pada bulan Oktober 2021 kemarin berdasarkan hasil survei Litbang Kompas, elektabilitas Perindo masih di kisaran 1,6 persen.

Namun, kata dia, hasil survei ini tak boleh menjadikan seluruh kader berpuas diri atas kinerjanya. Menurutnya, hasil ini justru menjadi pemicu untuk bekerja lebih keras lagi agar Partai Perindo bisa lolos ambang batas parlemen yang telah ditetapkan UU Pemilu sebesar 4 persen.

"Kami bisa menembus batas 4 persen itu, bahkan bisa lebih. Karena kalo diliat setiap 5 bulan 0,5 persen (maka) dua tahun bisa di atas 5 persen nanti elektabilitas Perindo. Jadi kami optimis menatap pemilu 2024," ujarnya.

Editor : Rizal Bomantama
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Sekber GKSR Partai Non-Parlemen: Upaya Konsolidasi Lebih Intens

Nasional
5 hari lalu

Sekjen Perindo Hadiri Peresmian Kantor DPP Hanura, Harap Sinergi Politik Terus Terjaga

Nasional
8 hari lalu

GKSR Miliki Sekber, Partai Perindo: Tempat Konsolidasi Partai Nonparlemen Jadi Satu Kekuatan

Megapolitan
14 hari lalu

Pemprov DKI Serahkan 6.050 Ijazah Tertahan di 2025, Dina Masyusin Dorong Program Pemutihan Diperluas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal