Fotosintesis: Pengertian, Proses dan Hasil Produksinya Lengkap

Antik Dalu Shinta
Fotosintesis adalah proses mengubah energi matahari

JAKARTA, iNews.id - Banyak yang tidak tahu pengertian dari fotosintesis. Padahal, materi dari pelajaran IPA ini menjadi informasi umum yang harus diketahui masyarakat.

Apakah tumbuhan memerlukan makanan seperti halnya manusia dan hewan? Bagaimana cara tumbuhan memperoleh makanan? Semua pertanyaan itu diperoleh dengan cara proses fotosintesis. Agar semakin paham, ini penjelasannya.

Apa yang Dimaksud dengan Fotosintesis?

Fotosintesis berasal dari Bahasa Yunani yang terdiri dari dua kata, yakni foto yang berarti cahaya dan sintesis berarti menggabungkan atau penggabungan. Jadi,  fotosintesis adalah proses yang mengubah energi matahari menjadi energi kimia.

Sederhananya, fotosintesis adalah proses pembuatan makan yang dilakukan oleh tumbuhan hijau dengan melibatkan sinar matahari di dalamnya. 

Bagaimana Proses Terjadinya Fotosintesis?

Daun pada tumbuhan memiliki fungsi utama, yakni sebagai tempat terjadinya proses fotosintesis. Melalui daun tumbuhan menyerap molekul karbon dioksida (CO2) dan air menghasilkan gula dan juga oksigen. 

Apa Hasil dari Fotosintesis?

Hasil dari fotosintesis adalah glukosa dan oksigen. Hasil fotosintesis berupa glukosa akan menjadi makanan tumbuhan, sedangkan oksigen akan dikeluarkan ke udara.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Tanam Pohon Paulownia di Sarawak Malaysia, Andi Yuslim Patawari Ajak Lestarikan Lingkungan

Nasional
6 bulan lalu

Megawati Ungkap Sangat Suka Tanaman, Ingin Berjualan setelah Pensiun

Nasional
10 bulan lalu

15 Contoh Soal Bioteknologi dan Kunci Jawabannya

Nasional
1 tahun lalu

Deretan Jurusan Kuliah Anak IPA yang Peluang Kerjanya Besar, Tertarik?

Nasional
1 tahun lalu

6 Jurusan Kuliah IPA yang Jarang Diminati, Peluang Karier Terbuka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal