PURWOREJO, iNews.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo menutup 2023 dengan berziarah ke makam orang tuanya di Kutoarjo, Purworejo, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (31/12/2023). Dia berziarah didampingi istrinya, Siti Atikoh Supriyanti.
Ziarah itu dilakukan di sela-sela kunjungannya di Purworejo. Sebelumnya, mereka sempat bersilaturahmi ke Pondok Pesantren An-Nawawi Berjan dan Pondok Pesantren Al-Iman Bulus.
Sebelum melakukan ziarah, Ganjar dan Atikoh lebih dulu melaksanakan salat berjemaah di Masjid At-Taqwa. Warga sangat menyambut antusias kedatangan Ganjar hingga ke jalan-jalan menuju makam yang yang terletak di belakang masjid At-Taqwa.
"Pak Ganjar, saling mendoakan ya," ucap seorang kakek penjual rosok menyapa saat Ganjar berjalan ke arah makam.
Terlihat, Ganjar dan Atikoh beserta sanak keluarga memanjatkan doa di makam tersebut. Selanjutnya, setelah kurang lebih setengah jam, mereka lalu beranjak dan menyapa puluhan warga yang sudah menanti mereka.
Banyak warga yang mendoakan Ganjar agar bisa menjadi presiden di tahun 2024. "Pak Ganjar insya Allah jadi Pak. Ibu sukses ya Bu," ucap warga saat bersalaman dengan Ganjar.