Ganjar Lari Pagi 7 Km di Tegal, Minum Teh Hangat di Rumah Warga

Carlos Roy Fajarta
Ganjar Pranowo lari pagi di Tegal (foto: MPI)

TEGAL, iNews.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3 Ganjar Pranowo berlari pagi di Wisanggeni, Kota Tegal, Kamis (11/1/2024). Ganjar berlari sejauh 7 kilometer.

"Tadi lari pagi sekitar 7 kilometer," ujar Ganjar saat hendak kembali ke tempat dia menginap di rumah warga bernama Waidah (55) di Jalan Arjuna, Kota Tegal, Jawa Tengah. 

Waidah adalah seorang guru honorer SMP 5 Tegal. Dia merupakan ibu tunggal dari Fikri Haikal, alumni SMKN Jateng Semarang angkatan tahun 2017.

Fikri saat ini diketahui tengah bekerja di perusahaan farmasi di Jakarta. Berkat anaknya, Waidah dapat merenovasi rumah yang malam tadi ditumpangi Ganjar.

Ganjar lalu minum teh hangat di rumah Waidah. Sementara awak media yang mendampingi sarapan dengan telur, tempe orek, mi dan gorengan.

Ganjar kemudian mengobrol ringan dengan jurnalis dan sejumlah warga yang ikut sarapan bersamanya.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Ganjar soal Megawati Merangkap Sekjen PDIP: Tidak Mungkin Permanen

Nasional
4 bulan lalu

Hasto Dapat Amnesti dari Prabowo, Ganjar: Terima Kasih

Nasional
4 bulan lalu

Ganjar hingga Adian Napitupulu Hadiri Sidang Vonis Hasto, Kompak Berpakaian Hitam

Nasional
5 bulan lalu

Kapal Penangkap Ikan Terbakar di Pelabuhan Jongor Tegal, 1 Luka-Luka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal