Ganjar Respons Bahlil soal Masa Jaya PDIP: Banteng Makin Dicolek, Tanduknya Makin Tajam

riana rizkia
Ganjar Pranowo merespons pernyataan Bahlil Lahadalia yang menyinggung masa jaya PDIP sebagai partai yang berkuasa selama 10 tahun. (Foto: Riana Rizkia)

SOLO, iNews.id - Capres Nomor Urut 3 Ganjar Pranowo merespons pernyataan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia yang menyinggung masa jaya PDIP seusai berkuasa selama 10 tahun. Ganjar sangat meyakini partai berlogo banteng itu masih bisa berjaya. 

"Kita masih percaya, kita akan menunjukkan nanti di tanggal 14 (Februari 2024)," kata Ganjar usai blusukan di Pasar Notoharjo, Surakarta, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (24/12/2023). 

Dia mengatakan, keyakinan itu berdasarkan soliditas kader-kader PDIP. Dia pun menegaskan tanduk banteng akan semakin tajam apabila dicolek.

"Kalau kita melihat soliditas yang ada di teman-teman luar biasa. Biasanya banteng itu makin dicolek, tanduknya makin tajam," katanya. 

Lebih lanjut, Ganjar menilai Bahlil adalah pribadi yang unik. Menurutnya, Bahlil adaptif lantaran bisa memberikan dukungan ke berbagai pihak. 

"Kalau Pak Bahlil kan unik orangnya. Ya, unik ya, orang yang adaptif, ke sana ke mari, biasa saja, saya kenal betul dengan Pak Bahlil," ujarnya.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
20 jam lalu

Bahlil: Soeharto Layak Diberikan Penghargaan Nasional

Nasional
2 hari lalu

Megawati Minta Relawan Kesehatan PDIP Tak Pilih-Pilih saat Menolong Orang

Nasional
3 hari lalu

Bupati Ponorogo Kena OTT KPK Kasus Suap Jabatan, PDIP: Kami Hormati Proses Hukum

Nasional
3 hari lalu

Bahlil Sebut Soeharto Layak Dapat Gelar Pahlawan, Singgung Jasa Program Transmigrasi

Nasional
4 hari lalu

Hasto Ungkap Potensi Wisata Pantai Rote Ndao: Tinggal Dibenahi Fasilitasnya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal