JAKARTA, iNews.id – Gempa berkekuatan magnitudo 7,4 mengguncang Banten, Jumat (2/8/2019) pukul 19.03 WIB. Getaran dirasakan sangat keras di Jakarta dan beberapa daerah seperti Bandung hingga Lampung.
Gempa memicu kepanikan warga. Di gedung-gedung tinggi Jakarta, guncangan dirasakan sangat keras hingga beberapa detik. Gedung terasa berayun. Air dalam gelas pun turut bergetar. Sejumlah karyawan di gedung tinggi berlarian turun.
”Gempa, gempa,” teriak Karow, karyawan di salah satu gedung bertingkat di Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (2/8/2019).
Data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan pusat gempa berlokasi 7,54 LS, 104,58 BT atau 147 km Barat Daya Sumur, Banten pada kedalaman 10 kilometer.
”Potensi tsunami untuk diteruskan pad masayarakat,” kata BMKG.