Gibran Tinjau Lokasi Longsor Cisarua Bandung Barat, Dialog dengan Warga

Puteranegara Batubara
Wapres Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung lokasi bencana longsor di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka meninjau langsung lokasi bencana longsor di Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, Minggu (25/1/2026). Sebelumnya, longsor di kawasan ini menewaskan sedikitnya 12 orang.

Berdasarkan pantauan iNews, Gibran melihat langsung kondisi permukiman warga usai terjadinya bencana longsor.

Gibran terlihat berjalan melihat-lihat lokasi setempat, dilanjutkan berdialog dengan warga dan para petugas gabungan atau tim SAR.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman mengungkapkan, Wapres Gibran didampingi oleh Bupati Bandung Barat Jeje Ritchie Ismail dan Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan dalam kunjungan tersebut. 

"Yang jelas Pak Wapres tinjau langsung didampingi Bupati, Pak Wagub," katanya dalam tayangan iNews.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
6 jam lalu

Longsor Cisarua Bandung Barat, Pemerintah Modifikasi Cuaca Permudah Evakuasi Korban

Nasional
9 jam lalu

Pencarian Korban Longsor Bandung Barat Dilanjutkan Hari Ini, Libatkan Anjing K-9

Nasional
14 jam lalu

Ahmad Ali PSI Sebut Gibran Punya Kapasitas Kuat: Dia Dampingi Prabowo karena Mampu

Nasional
15 jam lalu

Korban Tewas Longsor Cisarua Bandung Barat Bertambah Jadi 10 Orang, 5 Teridentifikasi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal