Gus Yaqut Jadi Menag, Ini Harapan PBNU

Abdul Rochim
Ketua Umum GP Ansor Yaqut Cholil Qoumas. (Foto: SINDOnews/Abdul Rochim)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi menunjuk Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut sebagai Menteri Agama menggantikan Fachrul Razi. Dia merupakan ketua Gerakan Pemuda (GP) Ansor, badan otonom di bawah Nahdlatul Ulama (NU).

Ketua Tanfidziyah PBNU Robikin Emhas berharap Gus Yaqut bisa amanah dalam menjalankan tugasnya. "Kita berdoa semoga para pembantu presiden dapat mengamban amanah dengan baik sehingga sukses dalam menjalankan tugas," ujar Robikin, Selasa (22/12/2020).

Robikin berharap agar nama-nama menteri baru yang ditunjuk Jokowi dapat mewujudkan visi dan misi sebagaimana yang disampaikan Jokowi-KH Ma'ruf Amin selama masa kampanye Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 lalu.

Diketahui, Presiden Jokowi didampingi Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin mengumumkan menteri-menteri baru yang duduk menjadi anggota Kabinet Indonesia Maju. Jokowi mengumumkan nama lama dan baru untuk mengisi enam pos kementerian.
 
Jokowi pun memperkenalkan satu persatu diawali nama Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini yang mengisi posisi Menteri Sosial (Mensos) yang ditinggal Juliari Batubara karena tersangkut kasus korupsi di KPK.
 
"Pertama, saya perkenalkan Tri Rismamaharini. Beliau adalah Wali Kota Surabaya, saat ini Bu Risma akan kita berikan tanggung jawab untuk menjadi Menteri Sosial (Mensos)," ujarnya dalam keterangan pers Presiden RI di Istana Merdeka secara virtual, Selasa (22/12/2020).

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

Bantah Sabotase, PBNU Tegaskan Persuratan Digital Jaga Integritas Organisasi

Nasional
5 jam lalu

Terungkap! Ini Alasan Gus Yahya Rombak Sejumlah Pengurus PBNU

Nasional
6 jam lalu

Gus Yahya Ganti Gus Ipul dari Jabatan Sekjen PBNU

Nasional
7 jam lalu

PBNU Rotasi Sekjen dan Bendum, Gus Ipul Diganti Amin Said Husni

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal