"Pak Jusuf Kalla pulang umrah gak diisolasi juga ya, jamaah umrah yang lain gak diisolasi juga, yang penting hasilnya sudah negatif. Insya Allah beliau sehat dan beliau tiga hari untuk isolasi dan istirahat bersama keluarganya," ujar dia.
Sebelumnya, Slamet juga menyampaikan bahwa Habib Rizieq telah melakukan PCR test di Arab Saudi sebelum kembali ke Indonesia. Hasil tes disebut negatif.
Rizieq tiba di Tanah Air pada Selasa pagi dari Saudi. Ini pertama kalinya dia pulang ke Indonesia setelah tinggal di negara petro dolar itu sejak 2017.