JAKARTA, iNews.id - Habib Rizieq Shihab telah mendarat di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Selasa (10/11/2020) pukul 08.27 WIB. Saat ini pemimpin Front Pembela Islam (FPI) itu sedang menuju ke kediamannya di Jalan Petamburan III, Jakarta Pusat.
Pada penyambutan kali ini, tak hanya anggota FPI dewasa saja yang turut menyambut kehadiran Rizieq di markas besar FPI melainkan juga anak-anak di bawah umur. Seperti halnya, Laskar Cilik FPI Se-DKI Jakarta yang sudah bersiap menyambut di Jalan Raya KS Tubun, Jakarta Pusat.
Mereka terlihat kompak mengenakan seragam laskar FPI yang biasamya menjadi barisan penjaga para ulama. Tak sekadar menyambut, mereka juga terlihat membawa alat musik marawis untuk memeriahkan penyambutan Rizieq di tanah air.
Sejumlah anggota laskar FPI dewasa juga turut mendampingi para laskar-laskar ciliknya. Salah satu perwakilan laskar Cilik FPI, Al-Fath Syafil berulang kali melantunkan takbir.