Hadapi Potensi Bencana, Menko PMK Ingatkan Pentingnya Bangun Budaya Gotong Royong

Muhammad Refi Sandi
Menko PMK mengingatkan pentingnya membangun budaya gotong royong dalam menghadapi potensi bencana. (Foto : ist)

Beberapa tahun terakhir, kejadian bencana di Indonesia didominasi oleh bencana hidrometeorologi. Pemerintah Indonesia terus mendorong agar aksi pengurangan risiko bencana juga sejalan dengan upaya pengendalian perubahan iklim melalui aksi dan partisipasi pada tingkat komunitas seperti Taruna Siaga Bencana, Desa Tangguh Bencana, serta Program Kampung Iklim.

“Kami memiliki peran dalam koordinasi, sinkronisasi dan pengendalian kebijakan di bidang pembangunan manusia dan kebudayaan, termasuk penanggulangan bencana. Kebijakan penanggulangan bencana ini melibatkan peran lintas kementerian/lembaga pada tahap pra-bencana, darurat bencana, maupun pemulihan pasca bencana,” ujarnya.

Selain itu, Muhadjir membeberkan bahwa masyarakat Indonesia juga memiliki kearifan lokal untuk menghadapi berbagai situasi dan ancaman bencana di sekitarnya melalui budaya, bangunan, peralatan tradisional, maupun upaya melestarikan alam.

“Kejadian bencana di Indonesia mendorong kami belajar dari pengalaman dalam membangun ketahanan secara kolaboratif yang dapat kami bagikan kepada delegasi-delegasi GPDRR,” katanya.

Adapun kebijakan Pemerintah Indonesia dalam Pemulihan Pasca Bencana mengedepankan sasaran utama pada tumbuh kembangnya kegiatan ekonomi, sosial dan budaya serta bangkitnya peran serta masyarakat dalam segala aspek kehidupan.

Editor : Ainun Najib
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

Prabowo Ajak Bangsa Rawat Gotong Royong saat Hadapi Bencana di Sumatra

Nasional
3 hari lalu

Pratikno: 1.050 Hunian Sementara Rampung Dibangun di Lokasi Bencana Sumatra

Nasional
6 hari lalu

Pemerintah Cabut Jutaan Hektare Izin Perkebunan Sawit dan Segel 5 Tambang Imbas Banjir Sumatra

Nasional
6 hari lalu

Sebulan Bencana Sumatra: 12 Daerah Masuk Fase Pemulihan, 11 Perpanjang Status Tanggap Darurat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal