Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo meresmikan Akademi Perindo di Jakarta, Selasa (27/9/2022).
"Kami, Partai Perindo, menunjukkan komitmennya untuk memulai akademi politik partai, antara lain mendidik kader-kader Partai Perindo untuk menjadi politisi-politisi yang mumpuni," kata HT.
Akademi ini merupakan sekolah partai yang akan melahirkan kader-kader terbaik di legislatif dan eksekutif guna mempercepat kesejahteraan dan kemajuan Indonesia.
HT memaparkan penting bagi kader untuk betul-betul memahami apa perjuangan Partai Perindo.