Hasil Rakernas PDIP, Ajukan Megawati Jadi Ketum Periode 2025-2030

Felldy Aslya Utama
Megawati Soekarnoputri diajukan menjadi Ketum PDIP periode 2025-2030. (Foto: PDI Perjuangan/YouTube)

Rakernas memberikan kewenangan penuh kepada Megawati untuk menentukan sikap partai terhadap pemerintahan ke depan.

“Oleh karena itu Rakernas V Partai memberikan kewenangan penuh kepada Ketua Umum PDI Perjuangan sesuai dengan ketentuan Pasal 15 Anggaran Rumah Tangga PDI Perjuangan untuk menentukan sikap politik Partai terhadap pemerintah,” ujarnya.

Sementara itu, hasil rekomendasi Rakernas PDIP ke-V mengeluarkan beberapa rekomendasi, untuk diserahkan Megawati Soekarnoputri. Salah satu hasil Rakernas itu menyebut Pemilu 2024 merupakan pesta demokrasi paling buruk sepanjang sejarah di Indonesia.

"Rakernas V Partai menilai bahwa Pemilu 2024 merupakan Pemilu yang paling buruk dalam sejarah demokrasi Indonesia," ujar Ketua DPP PDIP Puan Maharani.

Buruknya Pemilu 2024 karena penyalahgunaan kekuasaan, intervensi aparat penegak hukum, pelanggaran etika, penyalahgunaan sumber daya negara, dan masifnya praktik politik uang.

"Buruknya penyelenggaraan pemilu ini juga disebabkan oleh ketidaknetralan penyelenggara pemilu," ujar Puan.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Rais Aam Minta Gus Yahya Mundur dari Ketum PBNU, Ada Apa?

Nasional
2 bulan lalu

Riwayat Pendidikan Megawati Soekarnoputri dan Kiprahnya di Dunia Politik Indonesia

Nasional
2 bulan lalu

Edo Kondologit Mundur dari PDIP dan Anggota DPR Papua Barat Daya, Ada Apa?

Nasional
3 bulan lalu

Profil Deddy Sitorus Anggota DPR yang Sebut Dirinya Berbeda dengan Rakyat Jelata

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal