Peningkatan kesehatan bagi masyarakat juga sejalan dengan visi misi Partai Perindo. Dia menegaskan, persatuan dan kesatuan di Indonesia tidak akan bisa terwujud tanpa didahului dengan kesejahteraan masyarakat.
"Itulah kenapa filosofi Partai Perindo kesejahteraan harus kita wujudkan lebih dahulu, baru Indonesia itu bisa kuat persatuan kesatuan bangsa, bisa kokoh, sehingga yang namanya NKRI, Negara kesatuan Republik Indonesia itu betul-betul bisa kita wujudkan," katanya.
Sejauh ini sudah sudah ada 45 calon kepala daerah yang didukung oleh Partai Perindo. Sebanyak 14 calon kepala daerah di antaranya merupakan kader Partai Perindo.
Jumlah itu akan bertambah secara bertahap mengingat penjaringan calon kepala daerah masih berlangsung.