CIREBON, iNews.id – Tim evakuasi korban longsor Gunung Kuda, Cirebon Jawa Barat menghentikan sementara pencarian korban yang masih tertimbun material batu pada Sabtu (31/5/2025) pukul 14.30 WIB. Keputusan ini diambil karena kondisi hujan.
Kondisi ini dinilai berpotensi menyebabkan longsor susulan, sehingga dikhawatirkan membahayakan tim evakuasi. Penghentian evakuasi dilakukan sesuai prosedur standar operasi (SOP).
"Saat ini cuaca gerimis, jadi sesuai prosedur kami harus menghentikan sementara evakuasi karena ada risiko longsor yang lebih besar," ujar Komandan Kodim (Dandim) 0620 Kabupaten Cirebon, Letkol Inf Mukhammad Yusron.
Hingga kini, tim evakuasi belum berhasil menemukan korban yang masih tertimbun. Material longsor semakin tebal setelah terjadi lebih dari lima kali longsoran kecil sejak semalam.