HUT ke-75 RI, Istana Imbau Tak Ada Foto Presiden Jokowi di Spanduk

Fahreza Rizky
Warga Dobangsan Giripeni, Wates, Kulonprogo memasang seribu bendera merah putih memperingati HUT Kemeerdekaan RI ke-75

JAKARTA, iNews.id- Istana Kepresidenan mengimbau kementerian/lembaga (K/L) tidak memasang foto Presiden Joko Widodo di spanduk atau baliho peringatan HUT ke-75 Republik Indonesia.

"Sebaiknya gambar lain," kata Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres) Heru Budi Hartono kepada wartawan, Minggu (9/8/2020).

Heru berharap K/L yang memasang spanduk HUT ke-75 RI disertai foto Presiden Jokowi dapat menurunkannya. "Diharapkan demikian," katanya.

"Kementerian masing-masing menurunkan sendiri," tambah dia.

Kendati demikian, Heru belum menjelaskan lebih lanjut terkait imbauan tak memakai foto Presiden Jokowi di spanduk peringatan HUT ke-75 RI. "Sebaiknya yang lain saja seperti pemandangan, dan lain-lain," ucapnya.

Untuk diketahui, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menerbitkan Surat Edaran (SE) B-456/M.Sesneg/Set/TU.00.04/06/2020 tentang Penyempurnaan Penggunaan Tema dan Logo Peringatan Hari Ulang Tahun ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2020.

Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Artikel Terkait
Nasional
2 bulan lalu

MNC Peduli Meriahkan HUT ke-80 RI Bareng Murid SDN Menteng 01

Bisnis
2 bulan lalu

Gelorakan Semangat Nasionalisme, Bank Mandiri Meriahkan Pesta Rakyat HUT ke-80 RI

Music
2 bulan lalu

Lagu Tabola Bale Langsung Trending Topic usai Sukses Goyang Istana!

Seleb
2 bulan lalu

Tari Pacu Jalur Hebohkan Istana Merdeka, Semoga Joget Bareng!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal