"Melihat data tersebut, maka pada hari Ahad, 18 Juni 2023 di seluruh wilayah Indonesia, menurut kriteria Imkan Rukyat Baru MABIMS secara teori diprediksi tidak dapat teramati," ucapnya.
"Kalau besok, posisi hilal pasti sudah lebih tinggi dan teramati," tambahnya.
Dengan demikian awal bulan Zulhijah diprediksi jatuh pada Selasa 20 Juni 2023 dan Idul Adha 10 Zulhijah jatuh pada Kamis 29 Juni 2023.