IJTI Kecam Pembacokan Kontributor iNews di Grobogan: Segera Tangkap Pelaku!

Muhammad Refi Sandi
Kontributor iNews, Manik Priyo Prabowo (38) menjadi korban pembacokan di Grobogan (foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Pusat, Herik Kurniawan mengecam keras aksi pembacokan oleh orang tidak dikenal (OTK) terhadap kontributor iNews, Manik Priyo Prabowo (38) di Grobogan, Jawa Tengah pada Jumat (15/8/2025) dini hari. Dia juga mendesak aparat kepolisian untuk mengusut tuntas dan segera menangkap pelaku.

"Terkait kasus ini, kami mendesak aparat kepolisian untuk mengusut tuntas peristiwa tersebut dengan menangkap segera pelakunya, mengungkap motifnya, dan membawa siapa pun yang terlibat ke ruang pengadilan untuk mendapat hukuman setimpal," ujar Herik dalam keterangannya, Selasa (19/8/2025).

Herik menekankan, kekerasan seperti ini adalah tindak kriminal dan siapa pun tidak boleh melakukannya.

"Setiap warga negara harus dilindungi dari aksi-aksi tidak bertanggung jawab seperti ini," ucapnya.

Sebelumnya, Manik Priyo Prabowo (38), kontributor iNews, menjadi korban pembacokan oleh dua orang tak dikenal di Grobogan, Jawa Tengah. Peristiwa itu terjadi pada Jumat (15/8/2025), saat korban baru saja meninggalkan sebuah kedai di Desa Tanggungharjo.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
3 bulan lalu

Kontributor iNews Dibacok OTK di Grobogan, Iwakum Desak Polisi Usut Tuntas!

Jateng
3 bulan lalu

Kondisi Kontributor iNews di Grobogan Korban Pembacokan OTK, Pemulihan Usai Operasi

Nasional
3 bulan lalu

Kronologi Kontributor iNews Dibacok OTK di Grobogan, Motor Dipepet lalu Ditendang hingga Jatuh

Buletin
14 hari lalu

Viral! Warga Grobogan Emosi akibat Pembuangan Limbah Dapur MBG Cemari Lahan Desa

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal