Ini Lima Jubir Vaksin Covid-19, Selain Wiku Ada Reisa dan Lucia Rizka 

Binti Mufarida
Menkominfo, Johnny G Plate. (Foto: Dok BNPB)

Dia menuturkan, Reisa yang juga Duta Adaptasi Kebiasaan Baru Satuan Tugas Penanganan Covid-19 akan menyampaikan informasi terkait perilaku hidup sehat yang berbasis pencegahan, termasuk imunisasi atau vaksinasi.

Kemudian, Siti Nadia dari Kemenkes akan menyampaikan informasi terkait kebijakan dan program vaksinasi serta hubungan vaksin Covid-19. Sedangkan, Lucia Rizka dari BPOM akan menyampaikan soal perizinan vaksin Covid-19 serta kebijakan Badan POM. 

"Selain itu, juga akan memberikan tanggapan untuk isu terkait perizinan, keamanan, khasiat serta mutu vaksin,” katanya.  

Selain itu, Bambang Hariyanto dari PT Biofarma yang merupakan Corporate Secretary PT Biofarma secara berkala akan menerangkan sisi logistik dan pendistribusian vaksin merata ke seluruh Indonesia. 

"Disamping itu, Bapak Bambang akan memberikan tanggapan untuk isu terkait jenis produk dan distribusi vaksin,” ucapnya.  

Menurutnya, penunjukan jubir dari leading sector disertai pembagian lingkup informasi spesifik untuk masing-masing jubir ditujukan agar diseminasi informasi dan komunikasi publik dapat dilakukan secara lebih akurat, cermat dan cepat tanggap.

“Dengan demikian diharapkan pelaporan perkembangan vaksin dan vaksinasi Covid-19 yang hadir di tengah-tengah masyarakat dapat semakin merefleksikan dinamika aktual yang terjadi di lapangan,” katanya. 

Editor : Kurnia Illahi
Artikel Terkait
Nasional
11 hari lalu

Menkes Pastikan Super Flu Tak Mematikan seperti Covid-19: Gak Usah Khawatir

Seleb
2 bulan lalu

Ariana Grande Terkena Covid-19 hingga Sejumlah Acara Dibatalkan, Begini Kondisinya

Health
2 bulan lalu

Apa Benar Alat Tes TBC INDIGEN dari PCR Covid-19? Ini Faktanya!

Mobil
2 bulan lalu

Pemerintah Siapkan Insentif Otomotif, Skema Mirip saat Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal