"Zaman Pak Ma'ruf Amin memang beliau diberi penugasan ke Papua," katanya.
Ayah Gibran Rakabuming Raka ini mengungkapkan, banyak persoalan di daerah-daerah yang perlu diatasi, termasuk Papua.
"Di Tanah Papua yang saya cintai juga masih banyak, baik pendidikan, urusan kesehatan, infrastruktur, keamanan. Semua provinsi ada problem itu, cuma kadarnya yang berbeda," ucapnya.
Dia menyampaikan, saat menangani Papua, Ma'ruf Amin terkadang berkantor di sana selama tiga hari, lima hari atau dua hari. Terkait potensi dan kemampuan Gibran, Jokowi mempersilakan untuk dilihat hasil kinerjanya.
"Yang jelas apapun penugasan Presiden di mana pun, Wapres harus siap," katanya.