Jembatan Bailey Rampung, Akses Jalan di Aceh Utara Ini Kembali Terhubung

Tim iNews
Truk melintasi jembatan bailey yang telah rampung dibangun (dok. TNI AD)

ACEH UTARA, iNews.id - Jembatan bailey di Panton Nisam, Kabupaten Aceh Utara telah rampung 100 persen. Jembatan ini bisa menghubungkan akses transportasi warga yang sempat terputus akibat banjir.

Jembatan yang terletak di Jalan Cot Poto, Desa Panton, Kecamatan Nisam rampung pada Jumat (2/1/2026).

Jembatan dibangun oleh Satuan Tugas Penanggulangan Bencana Alam (Satgas Gulbencal) Zeni Angkatan Darat bersama Kementerian Pekerjaan Umum (PU).

Jembatan darurat ini bertipe 1-1 dengan panjang total 39 meter atau 13 petak. Konstruksi menggunakan material dari Yonzikon 13 dan Yonzikon 14, dengan daya dukung beban hingga 10 ton. Jembatan aman dilalui kendaraan operasional maupun kendaraan masyarakat sesuai ketentuan.

Pembangunan melibatkan 25 personel Yonzipur 4 dan 14 personel Denzipur 3, dengan pendampingan Koramil 23/Nisam. Tak hanya itu, para Babinsa turut berperan dalam pengamanan, pengawasan, hingga menjalin komunikasi aktif dengan masyarakat sekitar.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Nasional
14 menit lalu

Pemerintah bakal Beri Diskon Tarif Listrik untuk Wilayah Terdampak Bencana Sumatra

Nasional
2 jam lalu

Mendagri Izinkan Warga Gunakan Kayu Gelondongan Banjir Sumatra: Jangan Dijual

Nasional
20 jam lalu

Percepat Pemulihan Bencana, KRI Banda Aceh Turunkan Alat Berat di Lhokseumawe

Nasional
22 jam lalu

Seskab Teddy Sebut Huntara untuk Korban Bencana Sumatra Rampung dalam 2 Minggu 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal