Jokowi Cerita Dikomplain Cucu karena Wajahnya Digambar Aneh-aneh di Media

Danandaya Arya Putra
Presiden Jokowi mengaku pernah dikomplain cucunya karena wajahnya digambar aneh-aneh di media. (Foto: Raka Dwi Novianto)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bercerita pernah dikomplain oleh cucunya. Sebab, sang cucu melihat wajahnya digambar aneh di media maupun sampul majalah. 

Jokowi tak mempermasalahkan wajahnya digambar aneh. Dia menganggap hal itu sebagai kritikan.

"Saya juga sering dikritik tajam. Ada gambar wajah saya yang unik-unik, yang aneh-aneh di sampul-sampul media, di sampul majalah, di media sosial dan ramai sekali. Aneh-aneh, tapi tidak apa-apa, tidak ada masalah buat saya," kata Jokowi dalam pidatonya di Puncak Peringatan Hari Pers Nasional 2024 di Ancol, Jakarta, Selasa (20/2/2024).

"Tapi cucu saya ada yang komplain. Manggil saya kan Mbah, 'Wajahnya Mbah kok digambar jelek banget ya'," kata dia.

Jokowi menghormati kebebasan pers. Dia menganggap kritikan itu sebagai kebebasan berekspresi dan berpendapat.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

PWI Luncurkan 4 Penghargaan Bergengsi Sambut Hari Pers Nasional 2026, Ini Daftarnya

Nasional
3 hari lalu

PWI Gelar Berbagai Ajang Penghargaan Sambut HPN, Siapkan Hadiah Rp500 Juta Lebih

Nasional
1 bulan lalu

PWI Persatuan Resmi Dikukuhkan, Menkomdigi Tegaskan Dukungan pada Kebebasan Pers

Nasional
1 bulan lalu

Dewan Pers Minta Istana Kembalikan Akses Jurnalis yang Dicopot Kartu Liputannya, Singgung Kebebasan Pers

Nasional
1 bulan lalu

PWI Prihatin Kartu Liputan Wartawan Istana Dicabut usai Tanya MBG ke Presiden Prabowo

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal